Murad Himbau Masyarakat Maluku Mencintai dan Gunakan Produk UMKM Lokal
Ambon, News Medianusantara . com -Pemerintah provinsi Maluku berkomitmen untuk terus memberi ruang seluas-luasnya, bagi pelaku usaha lokal khususnya UMKM agar terus memacu diri berinovasi kreatif dan menciptakan peluang-peluang baru.
Penegasan ini, disampaikan Gubernur Maluku Murad Ismail pada peluncuran Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gemas BBI) Aroma Maluku yang dipusatkan di lapangan Tahapary Ambon, Senin (29/11/2021).
Gubernur mengatakan, di masa pandemi covid 19 sejumlah industri kreatif Maluku khususnya skala UMKM terus berkembang antara lain kuliner, kerajinan, kerang minyak kayu putih, tenun serta destinasi objek.
Selain itu, masih banyak yang lain yang belum sama sekali kita sentuh dan ini akan kita sentuh .
Saya berjanji akan kita sentuh UMKM yang berinovasi, maka marilah kita bangun daerah ini dengan produk-produk kita sendiri," ungkapnya.
Gernas BBI merupakan langkah pemerintah memberikan panggung kepada produk-produk lokal dan UMKM agar mampu berkembang, berdaya saing dan lebih inovatif.
Kita ingin produk buatan anak bangsa harus dapat mengisi pasar kita sendiri sehingga mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif sekaligus membuka lapangan kerja baru," tuturnya.
Murad menghimbau kepada masyarakat di seluruh kabupaten/kota se-Maluku untuk mencintai membeli dan menggunakan produk-produk UMKM lokal.
Kami berharap pemerintah pusat dapat terus menerus mendorong perbaikan , berusaha bagi UMKM menggulirkan kredit usaha kecil sehingga dapat menciptakan peluang bagi ekonomi kreatif dan memperkuat industri kreatif dalam negeri.
Dikatakan, Indonesia sebagai negara besar dengan jumlah penduduk 272 juta, tentu sangat diminati dalam era pasar global. Kondisi ini disikapi secara bijak oleh Pemerintah yang tidak menginginkan pasar kita dibanjiri oleh produk negara lain tentu harus produk bangsa kita sendiri.
Acara Gemas BBI Aroma Maluku tahun 2021 ini, dibuka dengan pemukulan tifa oleh Sekretaris Jenderal Kementrian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi Suharti didampingi Gubernur Maluku Murad Ismail.
Untuk diketahui, turut hadir dalam kegiatan Gemas BBI, yakni Deputi Bidang Koordinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kemenko Kemartiman dan Investasi RI, Isi R.M Manuhuttu dan sejumlah tamu Kementerian Pendidikan Kebudayaan, riset dan Teknologi, Sekda Maluku Sadli le, Ketua DPRD Provinsi Maluku Lucky Wattimury, Walikota Ambon Richard Louhanapessy, Rektor Unpatty M.J Sapteno , sejumlah OPD lingkup Pemprov Maluku serta tamu undangan lainnya. (MN-02)
Belum Ada Komentar