Artikel Populer

Pengurus DPD GAMKI Maluku Resmi Dilantik

Pengurus DPD GAMKI Maluku Resmi Dilantik

Ambon, News Medianusantara.com, - Pengurus Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Maluku,  masa bakti 2024-2027 resmi dilantik.

Pelantikan pengurus  bertempat di Aula PGSD Unpatty, Sabtu, (21/9/2024).

Pelantikan pengurus DPD GAMKI Maluku oleh Ketum GAMKI, Sahat Martin Philip Sinurat berdasarkan SK DPP GAMKI Nomor 120609/SU - GAMKI / Internal/K/9/2024  tentang Pengesahan Pengurus DPP GAMKI Maluku Masa Bakti 2024-2027.

Sinurat dalam sambutannya mengatakan, pengurus yang baru di lantai untuk dapat melahirkan  pemikiran pemikiran  yang tepat bagi pembangunan di Maluku.

Sinurat menambahkan , DPP telah memiliki tiga gerakan yang menjadi dasar yakni,  gerakan pemikiran,  gerakan advokasi dan gerakan profesi yang berorientasi pada pemberdayaan masyarakat.

"Sebagus apapun pemikiran kalau tidak ada advokasi nyata dalam menciptakan profesi baru, maka tidak ada manfaatnya. 

"Nah, sebagai organisasi yang sah di Indonesia, GAMKI Maluku bersama organisasi pemuda lintas agama harus dapat merawat kemajuan yang selama ini terjaga di Maluku.

Apalagi memasuki musim Pilkada, DPP GAMKI harus terus mendorong perdamaian dan persaudaraan, sehingga Pilkada dapat berjalan dengan baik.

Sementara itu, Ketua DPP GAMKI Maluku Samuel Patra Ritiauw mengatakan, GAMKI  Maluku memiliki visi demi  terwujudnya pemuda Kristen berkarakter Kristus yang berguna bagi masyarakat bangsa dan negara untuk mewujudkan generasi emas Maluku tahun 2045.

Ritiauw menambahkan, GAMKI  Maluku, juga siap sebagai mitra terdepan membantu pemerintah daerah dalam menyelesaikan sejumlah persoalan yang selama ini terjadi di Maluku.

Terkait dengan Pilkada serentak medio November mendatang, Ritiauw memastikan GAMKI akan netral kendatipun ada  beberapa kader yang maju dalam kontestasi  Pilkada,  baik Provinsi maupun kabupaten kota dan kami siap mensukseskan Pilkada serentak dengan memberikan pendidikan politik yang baik bagi masyarakat, "pungkasnya.

Ditempat yang sama, mantan ketua Umum GAMKI periode 2011-2015 dan 2015-2019, Michael Wattimena menyampaikan selamat dan sukses kepada pengurus DPD GAMKI Maluku masa bakti 2024-2029 yang baru di lantik.

Wattimena yang akrab disapa BMW ini menambahkan, pengurus yang baru dilantik ini merupakan 

modal organisasi untuk membawa GAMKI Maluku kedepan lebih baik.

Sembari berharap, GAMKI Maluku dapat menjadi role model bagi organisasi gereja yang ada di Maluku, dalam membangun kemitraan dengan pihak gereja maupun pemerintah serta dapat mengambil peran dan fungsi dalam tugas nyata di tengah tengah masyarakat. (MN-02)


Komentar

  1. Belum Ada Komentar

Tambahkan Komentar

Testimonial

Blognya keren !!...

Mila Karmila

Metode SEO yang sangat keren!!!......

Dian Herliwan
Kategori