Ambon, News Medianusantara.com – Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Maluku, menggelar Forum Koordinasi BPSDM/BKPSDM se-Maluku Tahun 2023 dengan sorotan tema “Kolaborasi Wujudkan ASN Unggul”, yang bertempat di Aula BPSDM Provinsi Maluku, pada Selasa (5/12/2023).
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Maluku Ir. Sadali IE, M.Si., IPU, didampingi Kepala BPSDM Provinsi Maluku Hadi Sulaiman yang dihadiri oleh Pimpinan OPD Lingkup Pemerintah Provinsi Maluku beserta Pejabat Administrator dan Pelaksana, Sekretaris BPSDM Kepala Bidang dan Widyaiswara, beserta perwakilan dari Kabupaten/Kota se-Maluku.
Sekda saat membacakan sambutan tertulis Gubernur Maluku Drs. Murad Ismail menyampaikan bahwa, penyelenggaraan kegiatan ini merupakan upaya untuk mewujudkan penyelenggaraan pelatihan yang berbasis kompetensi dengan menciptakan ASN Unggul, memiliki nilai-nilai dasar Berakhlak, dan mewujudkan semangat dalam memberikan pelayanan yang prima serta bangga melayani bangsa sendiri.
“Peningkatan kompetensi aparatur sebagai salah satu cara pengembangan SDM dalam melakukan terobosan, guna tercapainya proses pengelolaan dan penyelenggaraan pemerintahan dalam pelaksanaan pengembangan dan pelayanan Masyarakat.” Jelasnya.
Sekda juga mengatakan, sampai saat ini masih ada pegawai yang tidak tertarik untuk mengikuti pelatihan dalam Upaya peningkatan kompetensi, padahal pelatihan adalah investasi yang ditawarkan oleh pemerintah kepada Aparatur agar memiliki kompetensi yang memadai sesuai dengan bidang tugasnya sebagai apratur pemerintah, yang tentu hasilnya akan dirasakan secara langsung bahkan untuk jangka Panjang, karena ilmu pengentahuan, kompetensi diri, kreatifitas dan inovasi akan membawa manfaat bagi pemiliknya yakni ASN itu sendiri.
“Pelaksanaan forum koordinasi BPSDM/BKPSDM se-Maluku Tahun 2023 merupakan momen penting dan strategis dalam menyelaraskan dan mengintegrasikan Upaya pemerintah daerah, baik provinsi , Kabupaten/Kota dalam rangka “Kolaborasi ASN Unggul”.” Terangnya.
Dirinya berharap melalui kegiatan ini, dapat terbangun komitmen bersama dalam meningkatkan sinergitas pengembangan kompetensi aparatur. (Diskominfo Maluku)
Sumber : https://newsmedianusantara.com/sekda-buka-forum-koordinasi-bpsdm-bkpsdm-se-maluku-tahun-2023-detail-451128