Wakil Gubernur Maluku Drs Barnabas Orno : Mengaku Puas Pelayanan RSUP Leimena
Ambon, News Medianusantara.com.- Wakil Gubernur Maluku Drs. Barnabas Nathaniel Orno bersama istri Beatriks Orno melakukan vaksin kedua di RSUP Leimena Poka Rumah Tiga kota Ambon, Rabu (04/7/2021).
Usai divaksin kepada sejumlah wartawan Wagub mengaku cukup puas dengan pelayanan RSUP Leimena.
“ Kita perlu mengapresiasi rumah sakit RSUP Leimena, baik terhadap direktur utama, para medis, direktur pelayanan dokter Yan, keuangan dan beliau beliau ini “, kata Wagub.
Menurut Wagub, ketika melakukan vaksin pertama ; lantai lima, enam dan tujuh penuh dengan pasien covid, tapi setelah kita balik hari ini, lantai lima kosong artinya semua sudah sembuh, sehat dan sudah pulang ke rumah masing-masing.
Lantai enam dan tujuh pasien tersisa 27 orang, katanya, itu berarti ada doa, Hal pertama; dampak positif dari vaksin, untuk itu diharapkan seluruh rakyat harus vaksin. Yang kedua pelayanan rumah sakit Leimena.
“Pelayanan disini sangat baik, karena itu kita perlu memberikan apresiasi kepada rumah sakit ini, pimpinannya, sampai tenaga dokter dan medis termasuk staf dan lainnya.
Tentunya kepada rumah sakit rumah sakit yang lain, RSUD Haulusy, rumah sakit Tulehu, rumah sakit Alfatah, rumah sakit Sumber Hidup, Angkatan laut dan lainnya," akuinya.
Wagub nenambahkan, ketika berobat di RSUP Leimena, rasanya sama dengan berobat di rumag sakit RSPAD di Jakarta, maupun di rumah sakit yang lain di Jakarta, luar biasa," tuturnya.
“Jadi saya kira rumah sakit lain juga harus meningkatkan kualitas pelayanan, tidak hanya kuantitas artinya tenaga medis banyak tapi kualitas pelayanan,”pintanya.
"Saya atas nama Pemerintah menghimbau seluruh masyarakat harus vaksin, 85 sampai 90 persen rakyat Maluku itu vaksin, saya yakin covid benar-benar berkurang.
Ketika ditanya, bagaimana penyakit tertentu atau penyakit bawaan apakah perlu juga di vaksin, Wagub mengatakan, “saya bukan medis tapi kalau penyakit tertentu atau penyakit bawaan diharapkan harus dikontrol sejak dini, sudah dapat teratasi secara medis," katanya
Wagub mengucapkan terima kasih dan meminta para wartawan untuk terus memberitakan yang baik dan yang positif tentang penanganan covid - 19 di Maluku," pintanya.(MN-02)
Belum Ada Komentar