Sambut Tahun Baru Imlek 2574, Yayasan Simpati Ambon Gelar Jalan Sehat Bersama
Ambon, News Medianusantara.com,– Menyongsong Tahun Baru Imlek ke-2574, Yayasan Simpati Ambon menggelar jalan sehat bersama, dan sejumlah kegiatan lainnya.
Semua kegiatan yang dilaksanakan yayasan simpati ini, dipusatkan di Tribun Lapangan Merdeka Ambon, Sabtu, (14/01/2023), pagi.
Ketua Panitia Perayaan Imlek 2574 Yayasan Simpati Ambon, Junus Kwelju menjelaskan, Hari Raya Imlek adalah hari raya penting dan telah menjadi tradisi masyarakat Tionghoa sejak dulu.
Pengenalan dan memasyarakatkan kembali budaya Tionghoa seperti seni, musik klasik, seni tari tradisional, kaligrafi, ilmu feng shui.
Makna Imlek lagu-lagu Mandarin dan lain sebagainya kepada masyarakat umum dan masyarakat Tionghoa khususnya akan menghidupkan kembali kebudayaan Tionghoa guna memperkaya khasanah budaya nasional sehingga tercipta kerukunan hidup yang baik antar sesama suku dan umat beragama dalam lingkungan yang produktif di dalam negara kesatuan Republik Indonesia yang multikultural ini.
Perayaan Imlek 2574 tahun ini berlangsung dalam sorotan tema "Bersama Kita Menjaga Kedamaian dan Bersatu Kita Mempertahankan Rasa Persaudaraan ".
Tema ini, lanjut Kwelju memberi makna bagi kita semua sebagai sesama anak bangsa, bahwa hanya dengan kebersamaan kita bisa menerima satu sama lainnya, tanpa melihat latar belakang siapa dia dan dari mana asalnya. Dengan demikian akan tercipta kedamaian hidup orang basudara di bumi raja raja yang sama-sama kita cintai, "tuturnya.
Untuk diketahui, sejumlah kegiatan yang digelar pihak panitia, yakni, jalan santai bersama, dilanjutkan dengan senang gembira, pemerikasaan kesehatan, konsultasi kesehatan dan aksi donor darah.
Dalam kegiatan ini, panitia juga menyediakan doorprize kepada warga Tionghoa,
Khusus untuk aksi donor darah, dengan tema " Setetes Kasih Sejuta Harapan yang merupakan kerjasama dengan pihak PMI dan Panin Bank," kata Kwelju,
“Puncak perayaan Tahun Baru Imlek akan dipusatkan di Auditorium kampus Universitas Pattimura di Desa Poka, pada, Minggu, (22/01/2023).
Kami mengajak seluruh warga keturanan Tionghoa di Ambon untuk datang memeriahkan acara ini,” kata Kwelju.
Kwelju menambahkan, kegiatan ini bisa berlangsung atas bantuan dan dukungan dari berbagai pihak khususnya warga keturunan Tionghoa yang ada di Kota Ambon.
“Oleh karena itu atas nama panitia dan pengurus Yayasan Simpati Ambon, kami sampaikan terima kasih banyak atas segala dukungan dan bantuan dari bapak dan ibu serta basudara sekalian,” ucapnya. (MN-02)
Belum Ada Komentar